5 Cafe Terkenal di Jogja yang Cocok untuk Tempat Nongkrong

Cafe Terkenal di Jogja
Image Source : garasijogja.com

Wisatarea - Ada banyak sekali cafe terkenal di Jogja yang cocok dijadikan tempat untuk nongkrong. Karena Jogja tidak hanya terkenal dengan wisatanya saja, melainkan juga kuliner serta deretan cafe terkenal.

Hampir sebagian besar cafe yang ada di Jogja bergaya cozy, alias mewah namun harga makanan dan minumannya sangat ramah di kantong.

Rekomendasi 5 Cafe Terkenal di Jogja

Cafe Terkenal di Jogja
Image Source : gotravelly.com

Bagi Anda semua yang saat ini sedang berada di Jogja dan bingung saat mencari tempat nongkrong, berikut adalah 5 cafe terkenal di Jogja yang mungkin bisa menjadi pilihan.

Daftar cafe yang akan diuraikan di bawah ini tentunya sangat direkomendasikan khusus bagi Anda semua yang ingin nongkrong namun tidak ingin keluar uang banyak.

1. Tempo Gelato Jogja

Cafe Terkenal di Jogja
Image Source : jogjaprov.go.id

Cafe terkenal di Jogja pertama ada Tempo Gelato Jogja. Bagi Anda semua yang belum tahu, cafe ini merupakan salah satu kedai es krim yang sangat terkenal di Jogja.

Disini, Anda bisa menemukan berbagai macam jenis es krim. Untuk harganya dijual mulai dari 20 - 25 ribuan. Buat Anda yang suka makan es krim, tentunya sangat wajib untuk datang ke Tempo Gelato Jogja.

Alamat : Jl. Prawirotaman No. 38B, Brontokusuman, Kecamatan Mergangsan, Kota Jogja

Jam Buka : 10.00 WIB - 22.00 WIB

2. Silol Kopi & Eatery

Cafe Terkenal di Jogja
Image Source : gudeg.net

Cafe terkenal di Jogja selanjutnya ada Silol Kopi & Eatery. Jika dibandingkan dengan cafe lainnya yang ada di Jogja, cafe ini memiliki menu makanan yang sangat lengkap dan buka selama 24 jam non stop.

Tidak hanya itu saja, cafe ini pun telah menyediakan spot foto yang instagramable. Jadi, bagi Anda yang suka foto-foto, langsung aja deh mampir ke Silol Kopi & Eatery.

Alamat : Jl. Suroto, Kotabaru, Kecamatan Gondokusuman, Kota Jogja

Jam Buka : 24 Jam

3. Cafe Brick Jogja

Cafe Terkenal di Jogja
Image Source : liburanyuk.co.id

Cafe Brick Jogja merupakan salah satu cafe di Jogja yang menawarkan nuansa vintage khas eropa. Saat berada di area cafe, Anda akan merasakan suasana seperti cafe-cafe yang ada di eropa.

Menu makanan dan minuman yang dijual di cafe ini tidak akan bisa Anda dapatkan di cafe-cafe lainnya. Untuk masalah harga pun terbilang sangat bersahabat.

Alamat : Jl. Damai No. 8, Tambakan, Sinduharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, Jogja

Jam Buka : 09.00 WIB - 01.00 WIB

4. Epic Coffee & Epilog Furniture

Cafe Terkenal di Jogja
Image Source : ottencoffee.co.id

Untuk cafe yang satu ini memang didesain dengan sangat nyaman dengan banyak menggunakan unsur kayu dan konsep taman terbuka yang sangat luas.

Di cafe ini, seluruh jendela dan pintu dibiarkan terbuka. Sehingga, sirkulasi udara akan membuat ruangan terasa sangat sejuk. Cocok tentunya untuk Anda yang menginginkan suasana sejuk saat sedang bersantai.

Alamat : Jl. Palagan Tentara Pelajar No. 29, Mudal, Sariharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Slemen , Jogja

Jam Buka : 08.00 WIB - 23.00 WIB

5. Taphouse Beer Garden

Cafe Terkenal di Jogja
Image Source : travelingbae.com

Dan cafe terkenal di Jogja yang terakhir ada Taphouse Beer Garden. Berlokasi di dekat stasiun tugu, desain cafe ini memang terlihat sedikit angker dan menyeramkan dengan gaya bangunan yang terlihat seperti tidak terawat.

Karena memang Taphouse Beer Garden dibangun dalam sebuah rumah kuno kosong yang sudah lama tidak ditempati lagi lalu kemudian disulap menjadi cafe yang instagramable.

Meskipun terlihat angker dan menyeramkan, Anda tak perlu takut. Karena cafe ini sudah terbukti aman dan selalu dipadati oleh banyak orang untuk tempat nongkrong.

Alamat : Jl. Jlagran No. 18, Pringgokusuman, Gedong Tengen, Kota Jogja

Jam Buka : 07.00 WIB - 03.00 WIB

Itulah rekomendasi cafe terkenal di Jogja yang cocok untuk tempat nongkrong. Bagi Anda semua yang saat ini sedang mencari cafe di Jogja, kelima daftar cafe yang telah dijelaskan di atas mungkin bisa menjadi pilihan.

Posting Komentar untuk "5 Cafe Terkenal di Jogja yang Cocok untuk Tempat Nongkrong"